Pada tanggal 30 Juni 2008 kemarin Google mulai menjalankan program affiliate networknya hasil kerja sama dengan DoubleClick Performics yang telah diakuisisi Google sejak bulan Maret 2008 kemarin. Seperti diketahui Google adalah sebuah raksasa mesin pencari populer di Internet yang digunakan jutaan orang di dunia berbasiskan teknologi pencarian yang sangat inovatif.
Sekilas Google
Bagi yang belum tau Google maka kamu masih tergolong masih hidup dizaman batu saat ini. Google adalah teknologi pencarian di Internet yang sangat populer dengan metode pencariannya yang sangat inovatif dengan perpaduan berbagai produk-produk lainnya seperti advertising sehingga menyebabkan dunia internet berevolusi secara hebat. Didirikan tahun 1998 oleh 2 (dua) orang mahasiswa Universitas Stanford kandidat Ph.d yaitu Larry Page dan Sergey Brin.
Google mengubah wajah dunia Internet dengan merajai teknologi pencarian serta banyak menghasilkan evolusi dalam dunia pemasaran global. Google menyediakan layanan pemasaran untuk semua jenis usaha baik skala kecil hingga besar dan cukup membantu menaikkan derajat para publisher didunia untuk mencicipi nikmatnya keuntungan dari bisnis online. Google berkantor pusat di daerah Silicon Valley, California, Amerika Serikat dan memiliki kantor cabang di seluruh Amerika dan dinegara-negara besar lainnya.
Sekilas DoubleClick Performics
DoubleClick adalah pemain lama dalam dunia periklanan di Internet yang memiliki banyak advertiser dari berbagai kategori bisnis. DoubleClick mengusung teknologi terkini yang menjembatani pertemuan antara publisher dan advertiser untuk saling mendapatkan keuntungan keuangan.
DoubleClick memiliki model periklanan jenis video, teks, gambar dan masih banyak lainnya melalui berbagai media teknologi populer seperti berbasiskan pencarian, berbasis video dan multimedia lainnya.
Apa itu Affiliate Marketing
Bagi yang belum tahu dibawah ini saya ambilkan ilustrasi berupa gambar dari halaman Google Affiliate Marketing untuk menggambarkan mudahnya memahami Affiliate Marketing.Saratnya cukup mudah, kamu cukup memiliki sebuah website ataupun blog yg telah online dan bersedia untuk menyetujui seluruh persyaratan yang telah ditentukan serta memasang iklan para advertiser di web/blog kamu. Apabila ada yang melakukan transaksi terhadap sebuah produk/jasa yang dijual melalui website/blog kamu maka kamu akan mendapatkan komisi yang nilainya ditentukan berdasarkan aturan Cost Per-Action (CPA). Untuk tiap-tiap produk ataupun jasa memiliki tingkat CPA yang berbeda-beda dalam menentukan komisinya. Untuk mempelajari ini lebih lanjut nantikan tulisan saya berikutnya mengenai istilah-istilah dan bagaimana caranya memilih sebuah kategori iklan yang paling populer dalam dunia Affiliate Marketing.
Informasi Penting
Lihat kutipan berikut ini:Please be aware that your application may be declined if your contact information does not match WHOIS registration information for the domain submitted. If your domain was registered privately, the domain of your username/email address must match the URL submitted with this application.Yang dimaksud dari pernyataan di atas adalah sangat untuk memperhatikan informasi yang kamu berikan antara domain yang kamu gunakan dan data yang kamu masukkan saat registrasi. Pastikan kamu sudah menyamakan data yang diminta seperti e-mail yang digunakan saat mendaftar domain dan saran terbaik saya adalah untuk menyamakan persis antara data domain dan data yang akan kamu registrasikan.
Setelah mendaftar akan dibutuhkan waktu sekitar 48 jam paling cepat setelah website atau blog kamu direview oleh mereka. Tunggu saja dengan sabar apabila telah disetujui ataupun tidak mereka akan memberikan pemberitahuan melalui e-mail
Semoga menjadi informasi tambahan buat kamu dan selamat berjuang!
Tidak ada komentar :
Posting Komentar